SMK Telkom2 Medan laksanakan Wisuda Angkatan 28 TP. 2021-2022

SMK Telkom2 Medan laksanakan Wisuda Angkatan 28 TP. 2021-2022

SMK Telkom 2 Medan sukses menggelar kegiatan wisuda Angkatan 28 kepada 152 siswa di Emerald Garden Hotel Jl. Kol. Yos Sudarso No. 1 Medan, Sabtu (11/6/2022).

Kepala SMK Telkom 2 Medan Drs. Adrianto, M.Kom dalam sambutannya mengucapkan selamat seraya berdoa semoga siswa/i yang lulus dari SMK Telkom 2 Medan dapat segera bekerja, melanjutkan pendidikan maupun berwirausaha. Hal ini karena SMK Telkom 2 Medan sebagai salah satu sekolah kejuruan yang termasuk SMK Pusat Keunggulan telah membekali siswa siswi yang diwisuda dengan berbagai keterampilan yang sangat dibutuhkan baik untuk bekerja di dunia industry, berwirausaha, maupun melanjutkan pendidikannya.

Selanjutnya Ka. SMK Telkom 2 Medan sangat mengapresiasi bapak ibu guru SMK Telkom 2 Medan yang sudah bekerjasama dengan baik sehingga ada beberapa lulusan SMK Telkom 2 Medan yang sudah langsung diterima bekerja di industry dan ada juga yang lulus di perguruan tinggi negeri. Selain itu, Kepala Sekolah juga menyampaikan Program OPES (One Pipe Education System) Yayasan Pendidikan Telkom dimana program ini memberikan beasiswa kepada 10 orang siswa terbaik untuk melanjutkan pendidikannya ke Telkom University di Bandung. 10 siswa terbaik ini mendapatkan plakat penghargaan yang diserahkan langsung oleh Direktur Shared Service Yayasan Pendidikan Telkom Yuddy Aryadi, S.T., M.Eng.

Adrianto juga mengucapkan terima kasih kepada orang tua siswa yang selama ini telah mempercayakan putra putrinya untuk dididik di SMK Telkom 2 Medan. “Semoga ke depannya semakin banyak orangtua yang yakin dan percaya untuk menyekolahkan anak-anaknya di SMK Telkom 2 Medan”, pungkasnya.

Selain Direktur Shared Service Yayasan Pendidikan Telkom Yuddy Aryadi, S.T., M.eng, turut hadir juga Kepala Bidang PSMK Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara Ichsanul Arifin Siregar, S.STP, perwakilan dari Dunia Usaha Dunia Industri, serta undangan lainnya. (IR)

Leave a Reply

Your email address will not be published.